HIPPINDO

Program Bina Lebaran Diluncurkan 14 Maret, 600 Mal Tawarkan Diskon hingga 70 Persen

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso mengatakan, pemerintah bekerja sama dengan asosiasi pengusaha ritel akan menggelar program Belanja di Indonesia Aja (Bina) Lebaran 1446 Hijriah/2025.

Program tersebut bakal diluncurkan pada 14 Maret 2025 di Lippo Mall Nusantara Semanggi.

Mendag bilang, Bina Lebaran akan menyajikan beragam produk UMKM dan produk lain dengan diskon sampai 70 persen.

“Jadi dalam rangka menyambut Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri, kita ada program Bina Lebaran. Bina Lebaran ini nanti akan di-launching sebenarnya tanggal 14 Maret di (Lippo) Mall Nusantara Semanggi, ya tanggal 14 nanti bersama Pak Menko Perekonomian dan menteri yang lain,” ujar Budi di Sarinah, Jakarta, Rabu (5/3/2025).

“Program Bina Lebaran ini tujuannya adalah satu, sebenarnya ini untuk promosi sampai 70 persen ya dalam rangka menyambut Lebaran. Kemudian juga akan diadakan bazar di berbagai mall yang akan diisi oleh UMKM,” tuturnya.

Budi menjelaskan, target capaian transaksi dari Bina Lebaran 2025 naik 15 persen dibandingkan program Bina sebelumnya, yang mana target transaksi untuk Bina sebelumnya sebesar Rp 25,4 triliun.

Sementara itu, untuk program Bina Lebaran 2025 ini ditargetkan mampu mencapai transaksi sebesar Rp 36,3 triliun.

“Nah ini diharapkan program ini, ya jadi dari Rp 25 triliun ke Rp 36 triliun atau 15 persen. Ya jadi program ini salah satu cara sebenarnya bagaimana kita meningkatkan daya beli masyarakat, meningkatkan produk-produk UMKM ini dapat menjadi tuan rumah ya di negeri yang sendiri,” papar Budi.

Budi lantas mencontohkan, Sarinah menjadi salah satu pusat perbelanjaan yang akan mengikuti program Bina Lebaran 2025. Produk-produk yang dijual di Sarinah mulai dari fashion, furniture hingga kuliner didominasi buatan dalam negeri.

“Jadi kalau kita lihat, di Sarinah ini 100 persen produk-produk lokal ya. Baik dari pakaian, handicraft, kemudian restoran semuanya 100 persen produk lokal,” ungkap Budi.

“Jadi kalau kita lihat, di Sarinah ini 100 persen produk-produk lokal ya. Baik dari pakaian, handicraft, kemudian restoran semuanya 100 persen produk lokal,” ungkap Budi.

“Tolong disampaikan, ini salah satu cara menunjukkan bagaimana UMKM ini, kita memberdayakan UMKM, bagaimana mempromosikan produk-produk UMKM ini sehingga mempunyai daya saing,” tambah dia. 600 mal

Ketua Umum Himpunan Peritel & Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) Budihardjo Iduansjah mengatakan, program Belanja di Indonesia Aja (Bina) Lebaran 2025 akan diikuti sekitar 600 mal atau pusat perbelanjaan di Indonesia.

Menurut Budi, selain untuk produk UMKM, Bina Lebaran 2025 juga menawarkan diskon untuk berbagai produk global.

“Di Sarinah memang banyak produk lokal dan UMKM, tapi mal-mal lain yang ikut juga hampir 600 mal ikut. Ada juga merk-merk global akan memberikan dukungan diskon, semua untuk kepentingan menaikkan omset dalam negeri,” ujar Budihardjo di Sarinah, Jakarta, Rabu (5/3/2025).

“Kita ingin fokus di dalam negeri, (pasar) domestik, bisa menaikkan perputaran uang selama Lebaran ini dikarenakan momentum Lebaran sangat penting,” jelasnya.

Source: https://money.kompas.com/read/2025/03/05/184100626/program-bina-lebaran-diluncurkan-14-maret-600-mal-tawarkan-diskon-hingga-70

Facebook
Twitter
WhatsApp