Jakarta, InfoPublik – Program Belanja di Indonesia Aja (BINA) Diskon 2024 resmi dibuka dan menawarkan berbagai promo menarik bagi masyarakat Indonesia, termasuk potongan harga hingga 70 persen untuk memeriahkan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024. Program itu berlangsung mulai 20 hingga 29 Desember 2024 di berbagai pusat perbelanjaan dan gerai ritel di seluruh Indonesia.
Pembukaan resmi BINA Diskon 2024 dilakukan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dalam acara Opening Ceremony yang digelar di Sarinah Mall, Jakarta Pusat, pada Jumat (20/12/2024). Turut hadir mendampingi Menko Airlangga, Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Dyah Roro Esti, serta tamu undangan lainnya.
“Diskonnya itu antara 50 sampai 70 persen, tadi saya lihat rata-rata keluarin (diskonnya) 50 bahkan ada yang 70 persen, jadi ini luar biasa. Tentu diskon ini berlangsung 10 hari, tadi disampaikan ada 80.000 gerai dan hampir seluruhnya mayoritas adalah produk Indonesia, produk UMKM. Jadi kegiatan ini termasuk kegiatan yang di ekonomi kita kategorikan sebagai penghematan devisa belanja di Indonesia,” ujar Airlangga. Penekanan pada produk UMKM menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung perekonomian lokal.
Menko Airlangga mengungkapkan target transaksi BINA Diskon 2024 sebesar Rp22 triliun. Lebih ambisius lagi, Airlangga berharap total target transaksi antara BINA Diskon 2024 dan Harbolnas 2024 pada Desember 2024 dapat mencapai angka fantastis, yaitu Rp50 triliun. Target ini menunjukkan optimisme pemerintah terhadap dampak positif program ini bagi perekonomian nasional.
Ketua Panitia BINA Diskon 2024 sekaligus Wakil Ketua Umum 1 Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO), Fetty Kwartati, menambahkan bahwa terdapat berbagai rangkaian acara menarik selama BINA Diskon 2024 berlangsung, salah satunya adalah night market atau pasar malam yang akan hadir di sepanjang Jalan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, pada tanggal 20-22 Desember 2024.
“Bina Diskon 2024 dapat memberikan dampak positif yang luas bagi masyarakat dan perekonomian nasional dengan sinergi dan gotong royong berbagai sektor. Program ini diharapkan mampu memperkuat proses Indonesia sebagai destinasi belanja yang baik,” ujar Fetty.
Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Dyah Roro Esti Widya Putri, pada kesempatan terpisah, memberikan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah bersinergi untuk mensukseskan BINA Diskon 2024. Ia menekankan pentingnya mengoptimalkan momen peningkatan daya beli masyarakat untuk menciptakan efek multiplier bagi perekonomian bangsa.
“Kita menyadari bahwa ada momen-momen di mana ketertarikan atau daya tarik masyarakat untuk berbelanja itu semakin meningkat dan bagaimana kita bisa mengoptimalkan kesempatan-kesempatan seperti ini agar terciptanya multiplier effectyang kita butuhkan mulai dari peningkatan daya beli masyarakat hingga kemudian peningkatan dari perekonomian bangsa,” ujar Dyah Roro.
BINA Diskon 2024 bertujuan untuk mempromosikan dan memberikan dukungan kepada produsen serta peritel yang menjual produk buatan Indonesia. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan daya beli masyarakat di penghujung 2024 dan pada akhirnya mendongkrak perekonomian nasional.
Dengan berbagai promo yang bervariasi dan menarik, BINA Diskon 2024 mengajak masyarakat Indonesia untuk berpartisipasi dan meramaikan acara akhir tahun ini, sekaligus mempromosikan produk lokal unggulan.
Source: https://infopublik.id/kategori/nataru/894646/sambut-nataru-bina-diskon-2024-hadirkan-pasar-malam-dan-diskon-gede-gedean